Cara Hard Reset Redmi Note 4 Tanpa Komputer 100% Berhasil

cara hard reset, factory reset lupa pola dan pin, restart sendiri, aplikasi berhenti di Redmi Note 4
Cara Hard Reset Redmi Note 4 Tanpa Komputer 100% Berhasil
Redmi Note 4
Cara hard reset Redmi Note 4 - Cara melakukan hard reset xiaomi redmi note 4 yang mengalami gangguan pada software. Xiaomi resmi merilis smartphone terbarunya Redmi Note 4 sebagai penerus versi sebelumnya.

Redmi Note 4 menggunakan chipset Qualcomm snapdragon 625, chipset ini merupakan keluaran terbaru dari Qualcomm, serta prosesor menggunakan Octa-core dengan kecepatan 2.0GHz membuat Redmi Note 4 bisa menjalankan multi tasking, di tambah RAM 3GB dan kapasitas memori 64GB membuat smartphone ini layak untuk di pertimbangkan.

Di sektor kamera Redmi Note 4 menggunakan 13Mp untuk kamera belakang dan 5Mp untuk kamera depan, cocok untuk yang menyukai selfie serta kapasitas baterai 4100mAh (non removable) membuat Redmi Note 4 awet di gunakan.

Spesifikasi lengkap Redmi Note 4
   
 Hard Reset Redmi Note 4

Cara melakukan hard reset pada Redmi Note 4 yang mengalami kerusakan pada software seperti sering restart, aplikasi berhenti, lupa pola dan pin, bootlop dan masalah lainnya.

Cara memperbaiki Redmi Note 4 dengan hard reset menjadi alternatif ketika dengan cara factory reset (setelan pabrik) tidak bisa di gunakan. Namun sayangnya dengan cara hard reset semua data atau file yang ada di smartphone akan hilang, sebelum melakukan hard reset jika memungkinkan harap backup data yang penting.

Sebelum melakukan hard reset di Redmi Note 4, pastikan tidak lupa dengan akun google karena setelah selesai hard reset akan meminta verifikasi akun google, jika tidak ingat dengan akun google smartphone akan terjebak di mode FRP(Factory Reset Protection). Silahkan baca link di bawah ini jika belum tahu FRP.

Baca Juga : Manfaat dan Fungsi FRP di Android


Cara Hard Reset Redmi Note 4 dengan Mode Recovery
  • Pastikan baterai minimal 75%
  • Matikan Redmi Note4
  • Cabut simcard dan kartu memori
  • Hidupkan Redmi Note 4 dengan menekan tombol Power + Volume UP.
    Cara Hard Reset Redmi Note 4 Tanpa Komputer 100% Berhasil
    Power + vol Atas
  • Setelah muncul logo xiaomi lepaskan tombol power.
  • Masuk ke menu Recovery pilih "Bahasa Inggris" (Gunakan tombol volume untuk navigasi dan Power untuk konfirmasi).
Cara Hard Reset Redmi Note 4 Tanpa Komputer 100% Berhasil
Pilih bahasa inggris
  •   Silahkan pilih "wipe & reset" pada Redmi Note 4
Cara Hard Reset Redmi Note 4 Tanpa Komputer 100% Berhasil
pilih wipe & reset
  • Pilih "Wipe All Data" di Redmi Note 4
Cara Hard Reset Redmi Note 4 Tanpa Komputer 100% Berhasil
redmin note 4

  • Pilih "Yes"
  • Proses hard reset sedang berlangsung 
  • Setelah itu "Reboot System Now"
  • Xiaomi Redmi Note 4 siap digunakan
Baca Juga : Cara hard reset Xiomi Redmi Note 5

Cara Factory Reset Redmi Note 4 di Pengaturan
  • Pastikan Baterai Redmi note 4 penuh
  • Cari dan pilih menu "Setelan" pada Redmi Note4
  • Cari dan pilih "Setelan Tambahan" 
  • Geser ke bawah pilih "Buat Cadangan & Setel Ulang" di menu pengaturan
  • Geser paling bawah pilih "Kembali ke Setelan Pabrik" 
  • Pilih di paling bawah "Setel Ulang Telepon" 
  • Tunggu proses reset berjalan setelah selesai Redmi Note 4 akan restart. 
  • Selesai tunggu booting pertama biasanya lama.

Baca Juga : Cara hard reset Redmi 6 Lupa Pola

Demikian tutorial cara melakukan hard reset pada xiaomi Redmi Note 4 yang mengalmi kerusakan software. Semoga artikel ini bisa menjadi solusi smartphone agan. Terima Kasih.





0 Comments